Logo Web Wamena

on . Hits: 179

Penyerahan Bantuan Dana Bea Siswa (BDBS) Dharmayukti Karini Cabang Wamena

bdbs2024 1

Wamena, 12 Juli 2024 – Bertempat di ruang Aula Kasuari Pengadilan Agama Wamena, seluruh pimpinan dan aparatur Pengadilan Negeri Wamena serta Pengadilan Agama Wamena menghadiri acara Penyerahan Bantuan Dana Bea Siswa (BDBS) Dharmayukti Karini Cabang Wamena. Acara ini mengusung tema "Dengan Program Bantuan Dana Bea Siswa (BDBS) Dharmayukti Karini Mendukung Putra-Putri Warga Peradilan Meraih Sukses."

bdbs2024 2

Penyerahan bantuan ini bertujuan untuk memberikan dukungan kepada putra-putri warga peradilan dalam meraih prestasi akademik yang gemilang dan mewujudkan cita-cita mereka. Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan Agama Wamena menyampaikan apresiasi kepada Dharmayukti Karini Cabang Wamena atas inisiatif dan bantuan yang diberikan. "Kami berharap program ini dapat terus berjalan dan memberikan manfaat yang besar bagi putra-putri warga peradilan," ujarnya.

bdbs2024 3

Acara berlangsung dengan penuh kehangatan dan kekeluargaan, ditutup dengan sesi foto bersama dan penyerahan bantuan kepada para penerima beasiswa. Penyerahan BDBS ini diharapkan dapat memotivasi para siswa untuk lebih giat belajar dan mencapai kesuksesan di masa depan.

bdbs2024 4

 

Galeri Foto

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Wamena

Jl. Yos Sudarso, Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan

Telp/Fax: (0969) 31355 

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Informasi dan Pengaduan: 082226668424

Aplikasi Inovasi Badilag

Gugatan Mandiri

Informasi Perkara

Alamat Kami

Modified by PA Wamena @ 2024
WhatsApp-Button aco pa