Logo Web Wamena

on . Hits: 694

Refleksi Akhir Tahun Evaluasi Kinerja PA Wamena

Pada Tahun 2022

evaluasi01 

Wamena || pa-wamena.go.id

Dipenghujung tahun 2022 hari Jum’at tanggal 30 Desember 2022, Pengadilan Agama Wamena menggelar rapat umum untuk mengevaluasi kinerja PA Wamena selama satu tahun kebelakang sebagai bentuk refleksi akhir tahun 2022. Acara ini dihadiri oleh seluruh Aparatur dan PPNPN Pengadilan Agama Wamena. Acara dibuka dengan penyampaian hasil evaluasi kinerja dan semua capaian-capaian Pengadilan Agama Wamena sepanjang tahun 2022 oleh panitera PA Wamena bapak Parjono

Selanjutnya Ketua Pengadilan Agama Wamena Bapak Abubakar Gaite, S.Ag., M.H. memaparkan refleksi capaian kinerja dan prestasi Pengadilan Agama Wamena selama 1 tahun berdasarkan hasil monitoring dan evaluasi program kerja tahun 2022. Beliau mengucapkan syukur dan terima kasih kepada seluruh aparatur dan PPNPN yang telah melaksanakan tugas dan berperan aktif dalam meningkatkan kualitas kinerja, bersinergi dalam meraih prestasi selama tahun 2022, sehingga berbagai prestasi diraih oleh Pengadilan Agama Wamena. Disamping itu beliau juga menyampaikan atas program kerja yang belum tercapai pada tahun 2022 agar dijadikan program kerja tahun 2023.

evaluasi02

Dianatara capaian PA Wamena yang cukup membanggakan adalah hasil kinerja triwulan ke-3 yang masuk 10 besar kinerja terbaik, peningkatan keberhasilan mediasi, dan capaian penyerapan anggaran yang baik khususnya pada proses sidang luar gedung pada masyarakat pedalaman. Namun meski demikian banyak hal yang harus diperbaiki dari hasil evaluasi kinerja tahun 2022 yaitu administrasi perkara SIPP yang turun pada pertengahan tahun karena kurang cermatnya dalam proses teknis sinkronisasi SIPP sehingga butuh tim khusus dalam pemantuan SIPP PA Wamena.

evaluasi03

Beliau juga menyampaikan bahwa kita tidak hanya berkutat pada capaian kinerja dan prestasi saja tetapi ada hal lebih utama yang harus dijaga yaitu silaturrahmi dan ukhuwah sebagai aparatur Pengadilan Agama Wamena, tanpa adanya silaturrahmi dan rasa ukhuwah sesama aparatur tentulah sebagus apapun dan sebanyak apapun prestasi yang diraih tidak akan ada nilainya jika rasa persaudaraan tidak ada antara sesama aparatur Pengadilan Agama Wamena. Oleh sebab itu mari bersama-sama menata hati kembali, meluruskan niat dan menyatukan persepsi untuk kebaikan dan kemajuan Pengadilan Agama Payakumbuh pada tahun 2023.

Galeri Foto

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Wamena

Jl. Yos Sudarso, Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan

Telp/Fax: (0969) 31355 

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Informasi dan Pengaduan: 082226668424

Aplikasi Inovasi Badilag

Gugatan Mandiri

Informasi Perkara

Alamat Kami

Modified by PA Wamena @ 2024
WhatsApp-Button aco pa